Zed, Rabu, 23 Juli 2025
Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bangka melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) di Desa Zed, Kecamatan Mendo Barat, pada Rabu, 23 Juli 2025. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Desa Zed dan dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten beserta rombongan, Kepala Desa Zed, serta para kader PKK Desa Zed.
Monev ini merupakan bagian dari agenda rutin TP PKK Kabupaten dalam rangka pembinaan dan evaluasi pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di tingkat desa. Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Kabupaten menyampaikan apresiasi atas semangat dan kinerja para kader PKK Desa Zed yang telah menjalankan berbagai program pemberdayaan perempuan, keluarga, dan anak-anak di desa.
Kegiatan Monev diisi dengan pemaparan laporan kegiatan PKK Desa Zed, pemeriksaan administrasi, diskusi terbuka antara TP PKK Kabupaten dan kader desa, serta peninjauan langsung ke lokasi kebun gizi dan taman toga yang dikelola oleh kader PKK Desa Zed.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan program-program PKK Desa Zed ke depan dapat berjalan lebih optimal dan selaras dengan kebijakan TP PKK Kabupaten Bangka dalam mewujudkan keluarga yang sehat, sejahtera, dan berdaya.
© DESA ZED, KABUPATEN BANGKA. All Rights Reserved. Designed by Desa Zed